Sunday, January 4, 2015

Anda Mau Kekayaan yang Lebih Baik dari Dunia dan Seisinya!

Diposkan oleh Sarif Husin
Kita sering terkagum-kagum, disaat membaca atau mendengar berita terkati orang-orang yang paling kaya di dunia. Harta meraka mencapai triliunan Rupiah dan aset-aset mereka bertebaran di seluruh dunia. Sehingga yang ada didalam lamunan kita, kapan yah bisa kaya seperti mereka!, punya harta sebegitu banyak dari ujung timur hingga ujung barat. Sehingga anda mencari cara "Saya ingin jadi Pengusaha".

Dan didalam otak kita selalu berangan-angan akan kekayaan yang begitu menggiurkan, Namun mungkinkah kekayaan seperti itu bisa diraih oleh semua orang atau oleh setiap muslim? tentunya tidak. Karena Kodrat dalam kehidupan didunia ini, kalau ada yang kaya maka ada yang miskin, tidak akan mungkin manusia kaya semua dan juga tidak akan mungkin manusia miskin semua.

Jadi, mulai saat ini anda jangan berkecil hati karena setiap muslim mampu memperoleh kekayaan yang lebih luas dari kekayaan manusia terkaya didunia saat ini, dan jauh lebih berharga dari Dunia dan seisinya. Anda mungkin akan bertanya-tanya bagai mana mungkin bisa mendapatkan itu? apalagi semua muslim berpeluang memperoleh kekayaan yang lebih baik dari Dunia dan seisinya?.

Anda bisa mendapatkan jika anda mau melakukan langkah yang telah diajarkan oleh Rasulullah Salallahualaihi'wassalam sebagaimana yang telah beliau sabdakan dalam sebuah Hadist shoheh berukut ini :
“Dua rakaat sunnah fajar lebih baik daripada dunia dan seisinya.” (Hadist riwayat muslim(725).
Nah, dengan melakukan amalan ini maka setiap kita akan mampu memperoleh keutamaan yang besarnya lebih dari Dunia dan seisinya.

Tentunya keutamaan ini tidak hanya beguna bagi kehidupan di dunia saja, namun lebih luas dari itu kita akan mendapatkan keutamaan dari sholat Sunnah fajar ini pada kehidupan dihari akhirat nanti. Dengan melakukan sholat sunnah dua rakaat sebelum shalat subuh maka keutamaan itu bisa didapatkan oleh setiap muslim yang mau menjalankannya.

Untuk itu janganlah bersedih ketika kita tidak bisa memiliki kekayaan seperti Bill gate, atau seperti Chorul Tanjung karena kita mampu meraih keutamaan yang lebih besar dari kekayaan mereka. Dan keutamaan ini tentunya lebih diberkahi oleh Allah. Maka mari kita rajin-rajin mengamalkan sholat sunnah Fajar yang biasa dilakukan sebelum sholat subuh dengan jumlah rakaatnya adalah 2 rakaat setelah azan subuh.

Tunggu apalagi, setelah anda bangun pagi besok langsung deh laksanakan sholat fajar ini, namun yang perlu ditekankan disini adalah buat laki-laki muslim wajib untuk menjalankan sholat subuh berjamaah dimasjid. Oke, mudah-mudahan artikel yang singkat ini membawa manfaat buat kita semua.

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih Atas Komentar anda.
By. www.yuublog.com