Sunday, May 10, 2015

Penyemangat Menuju Kesuksesan!

Diposkan oleh Sarif Husin
Kumpulan kata-kata Motivasi - Sukses adalah kata yang begitu diinginkan oleh setiap orang, dan tidak ada satupun orang yang tidak ingin sukses. Namun, terkadang semangat ingin sukses itu luntur dan baru menemukan sedikit masalah saat proses mewujudkannya. Sehingga sukses hanya sebagai jargon saja tanpa ada perwujudan yang nyata dan hanya impian belaka.

Saya Juga Ingin sukses

Lantas, dengan apakah kita harus mewujudkan sebuah impian yang kita inginkan! maka jawabnya adalah terletak pada diri kita masing-masing. Seberapa yakin dan seberapa keras kita untuk mewujudkannya? karena kesuksesan itu butuh keyakinan untuk mencapainya dan juga membutuhkan kerja keras untuk mewujudkannya menjadi kenyataan.

Sebagai penyemangat agar impian kesuksesan anda segera terwujud maka saya hari ini ingin mengajak anda membaca bebarapa kata-kata motivasi dari tokoh-tokoh Sukses. Dan kata-kata motivasi ini mudah-mudahan membangkitkan semangat anda. Apapun bentuk kesuksesan yang ingin anda wujudkan, dan apapun profesi anda tentunya ingin menjadi sukses.

Simak beberapa Kata-kata Motivasi Berikut ini :


                                               "Guru Yang terbaik masa depan adalah masa silam"
                                                                              Bord Byron

"Orang yang paling kuat tidak pernah cukup kuat untuk selalu menjadi seorang tuan, jika dia tidak mengubah kekuatannya menjadi hak dan kepatuhan menjadi kewajiban"
Jean Jaques Rausesau

"Keajaiban terjadi setiap hari, ubahlah persepsi anda tentang keajaiban dan anda akan melihat semua keajaiban itu mengitari anda".
Jon Bon Jovi

"Kesuksesan adalah sebuah perjalanan yang diawali dengan INSVIRASI."
Sabirul Islam

"Tidak Pernah meminta maaf dan tidak pernah menjelaskan adalah tanda kelemahan"
Laurence Stalling

Dan masih banyak kata-kata motivasi yang bisa memotivasi anda dalam mewujudkan impian anda, cuplikan diatas adalah sedikit diantara ribuan kata-kata motivasi yang pernah dibuat oleh orang-orang sukses. Namun Kesuksesan tidak hanya cukup dengan membaca kalimat motivasi akan tetapi butuh Kerja Keras dan Doa kepada Allah agar bisa terwujud.

Sehingga kalimat-kalimat motivasi itu hanya sebagai penambah semangat anda ketika kondisi anda sedang mengalami kelambanan untuk mewujudkannya. Dan selain kata motivasi anda juga perlu membaca Kisah orang-orang sukses seperti " Kisah Sukses Pengusaha Muslim".

Oke, mungkin itu yang bisa saya sampaikan kali ini dan sebagaimana saya sampaikan diatas bahwa untuk mencapai sukses itu memerlukan Doa. Lalu bagaimana agar Doa kita cepat dikabulkan oleh Allah? Baca di "Doa Tidak Kunjung dikabulkan, Kenapa yah?".

0 komentar:

Post a Comment

Terima kasih Atas Komentar anda.
By. www.yuublog.com